Pemprov Lampung Jalin Kerja Sama Strategis dengan Perusahaan Pertanian Tiongkok untuk Tingkatkan Produksi Jagung

- Jurnalis

Senin, 4 Agustus 2025 - 19:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal mendorong Provinsi Lampung menjadi produsen jagung terbesar di Indonesia dengan membuka kerja sama dengan perusahaan Tiongkok, Qingdao Dagu Grain Co., Ltd, sebuah perusahaan yang bergerak di sektor pertanian.

Melalui kerja sama ini, Gubernur Mirza berharap Provinsi Lampung yang saat ini sebagai produsen jagung ketiga terbesar nasional dapat menjadi nomor satu, terbesar di Indonesia.

Hal itu terungkap saat Gubernur Mirza menerima langsung kunjungan tim dari Qingdao Dagu Grain Co., Ltd. di Ruang Kerja Gubernur Lampung, Kantor Gubernur, Bandarlampung, Senin (4/8/2025).

Gubernur Mirza mengapresiasi keseriusan Qingdao Dagu Grain Co., Ltd., dalam menjalani kerjasama dengan Pemprov Lampung.

“Kami menyambut baik dan berterima kasih atas keseriusan Qingdao Dagu Grain Co., Ltd. Kerja sama ini akan membawa peningkatan signifikan bagi sektor pertanian di Lampung,” ujarnya.

Baca Juga :  Pemprov Lampung Fokus Pengendalian Inflasi Daerah dalam Rapat Koordinasi

Gubernur Mirza siap memberikan dukungan yang dibutuhkan untuk meningkatkan produksi jagung di Lampung.

Gubernur juga menyampaikan bahwa Provinsi Lampung layak dipilih oleh Qingdao Dagu Grain Co., Ltd., sebagai tempat investasi karena posisi strategis Lampung sekaligus saat ini pertumbuhan ekonomi Lampung sangat mendukung dengan pertumbuhan ekonomi terbesar di Sumatera.

“Saya berharap produktivitas harus ditingkatkan, dengan kerjasama ini kita harapkan bisa tumbuh bersama-sama,” ucap Gubernur Mirza.

Sebelumnya, Chairman of Qingdao Dagu Grain Co., Ltd, Yang Wenzheng, didampingi Associate Professor and Master’s Supervisor of Qingdao Agricultural University (Wang Ming), Secretary-General of the World Tourism and Culture Chamber of Commerce of Hospitality Shandong (Li Zheng), dan General Manager of Qingdao Dagu Grain Co., Ltd (Sheng Zhiqiang), telah melakukan peninjauan lapangan ke Lampung Selatan.

Baca Juga :  Pj. Gubernur Lampung Samsudin Resmikan Masjid Miftahul Jannah di Dispora

Pada kesempatan itu, Chairman Qingdao Dagu Grain Co., Ltd., Yang Wenzheng menyampaikan bahwa timnya telah membawa spesialis dan melakukan survei langsung di lokasi perkebunan jagung.

“Kami melihat potensi besar disini. Kami yakin dengan kerja sama ini, produksi jagung per hektare dapat meningkat hingga 2 ton dari produksi sebelumnya,” kata Yang Wenzheng.

Menurutnya, peningkatan produksi dapat dicapai dengan memanfaatkan benih unggul, pupuk berkualitas, serta penggunaan peralatan modern dan otomatis.

Untuk mewujudkan hal ini, Yang Wenzheng berharap adanya dukungan penuh dari Pemerintah Provinsi Lampung.

Berita Terkait

BMBK Lampung Berbenah, 29 ASN Rotasi Serentak di Era Taufiqullah
Respon Keluhan Visum Bayar di RSUDAM
Eva Dwiana Bongkar Susunan Pejabat, 7 Kursi Strategis di Pemkot Bandar Lampung Bergeser
Gubernur Lampung Apresiasi Kejati Atas Penyelamatan Aset Daerah Senilai Rp1,57 Miliar
Gubernur Mirza Kukuhkan Direksi Baru BUMD Wahana Raharja dan Lampung Jasa Utama
Sekdaprov Lampung Fokuskan Optimalisasi Penerimaan PKB dan BBNKB Tiga Bulan Ke Depan
Pemprov Lampung Salurkan Bantuan Warga Terdampak Bencana Gempa Bumi di Pekon Sidodadi, Semaka Tanggamus
Rp60 Miliar untuk Kejati dari Pajak Rakyat, Walikota Bandar Lampung Bukan Perbaiki Jalan dan Banjir
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 10 Oktober 2025 - 21:06 WIB

BMBK Lampung Berbenah, 29 ASN Rotasi Serentak di Era Taufiqullah

Rabu, 8 Oktober 2025 - 14:11 WIB

Respon Keluhan Visum Bayar di RSUDAM

Senin, 6 Oktober 2025 - 15:52 WIB

Eva Dwiana Bongkar Susunan Pejabat, 7 Kursi Strategis di Pemkot Bandar Lampung Bergeser

Selasa, 30 September 2025 - 22:40 WIB

Gubernur Lampung Apresiasi Kejati Atas Penyelamatan Aset Daerah Senilai Rp1,57 Miliar

Selasa, 30 September 2025 - 22:35 WIB

Gubernur Mirza Kukuhkan Direksi Baru BUMD Wahana Raharja dan Lampung Jasa Utama

Berita Terbaru

Pemerintahan

BMBK Lampung Berbenah, 29 ASN Rotasi Serentak di Era Taufiqullah

Jumat, 10 Okt 2025 - 21:06 WIB

Pemerintahan

Respon Keluhan Visum Bayar di RSUDAM

Rabu, 8 Okt 2025 - 14:11 WIB