Debat Kedua Cagub Lampung: Arinal Pamer Prestasi, Mirza Tantang Perubahan

- Jurnalis

Sabtu, 2 November 2024 - 22:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Debat kedua calon gubernur dan wakil gubernur Lampung di Ballroom Novotel.

Debat kedua calon gubernur dan wakil gubernur Lampung di Ballroom Novotel.

Bandar Lampung (berandalappung.com)-Pada debat kedua pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung di Hotel Novotel, Minggu (2/1/2024) malam, dua pasangan calon memaparkan visi dan misi mereka untuk kemajuan Lampung.

Pasangan calon nomor urut 1, Arinal Djunaidi dan Sutono (Arjuno), menyampaikan rencana mereka untuk melanjutkan capaian periode sebelumnya jika kembali terpilih.

Arinal menyoroti keberhasilan Lampung meraih 193 penghargaan dari pemerintah pusat selama masa jabatannya sebagai gubernur 2019-2024.

“Ini bukan sekadar kebanggaan, tetapi bukti komitmen kami untuk melanjutkan pembangunan dan menekan angka kemiskinan yang sudah menunjukkan tren penurunan,” ujar Arinal.

Di sisi lain, pasangan nomor urut 2, Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela (Mirza-Jihan), menawarkan visi yang berfokus pada birokrasi yang melayani dan masyarakat yang inklusif.

“Kami ingin menjadikan birokrasi sebagai contoh teladan yang melayani dengan tulus,” kata Mirza.

Ia juga menekankan pentingnya kesempatan setara bagi semua, termasuk perempuan, anak, dan penyandang disabilitas.

Baca Juga :  Bawaslu Lampung Deklarasi Pemilu Damai 2024

Selain itu, Mirza menyoroti kekayaan budaya Lampung yang harmonis dalam keberagaman.

“Bersama Jihan, kami berkomitmen mengembangkan nilai-nilai budaya Lampung,” ujarnya, seraya berharap masyarakat Lampung percaya pada perubahan dimulai dari diri sendiri.

Dengan kedua pasangan menyajikan visi yang kuat untuk kemajuan Lampung, debat ini memberikan gambaran kepada masyarakat tentang arah pembangunan yang akan diambil oleh para kandidat.

Berita Terkait

Dewi Nadi Kunjungi Sukabinangun, Warga Minta Perbaikan Drainase
KPU Pesawaran Tetapkan Dua Pasang Calon
Demokrat pada Pilkada Pesawaran: Berkendara tanpa Kaca Spion
Golkar dan PPP Usung Supriyanto-Suriansyah untuk PSU Pesawaran
Hanifah Sosialisasi Pancasila di Padang Cermin Pesawaran
Fauzi Heri Terobosan Bangun Embung sebagai Penampung Air adalah Langkah Strategis
Yusnadi Inspeksi Lokasi Jembatan Kali Bungur, Desak Pembangunan Segera Dilanjutkan
Gubernur Lampung Dorong Pembangunan Lampung Berkontribusi Pada Pencapaian Visi dan Asta Cita Pembangunan Nasional
Berita ini 34 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 28 Maret 2025 - 15:04 WIB

Dewi Nadi Kunjungi Sukabinangun, Warga Minta Perbaikan Drainase

Minggu, 23 Maret 2025 - 18:36 WIB

KPU Pesawaran Tetapkan Dua Pasang Calon

Selasa, 11 Maret 2025 - 17:40 WIB

Demokrat pada Pilkada Pesawaran: Berkendara tanpa Kaca Spion

Senin, 10 Maret 2025 - 16:49 WIB

Golkar dan PPP Usung Supriyanto-Suriansyah untuk PSU Pesawaran

Sabtu, 8 Maret 2025 - 14:13 WIB

Hanifah Sosialisasi Pancasila di Padang Cermin Pesawaran

Berita Terbaru

Peristiwa

Kanwil Agama Lampung Salurkan Tunjangan Guru PAI

Jumat, 28 Mar 2025 - 15:21 WIB

Hukum

Jelang Idul Fitri Kapolres Lamteng Adakan Apel Siaga

Jumat, 28 Mar 2025 - 15:15 WIB

Photo Pemanis: Ulun Lampung dan Kue Lebaran.

Bisnis

Juadah Lapis Legit: Cerita Romantis Lebaran di Lampung

Jumat, 28 Mar 2025 - 11:49 WIB