Berandalappung.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Lampung menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang digelar di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, pada Sabtu, (8/2/2025).
Sekretaris DPD I Partai Golkar Lampung, Ismet Roni, mengungkapkan bahwa Rakernas membahas sejumlah agenda penting, termasuk evaluasi hasil Pemilu dan Pilkada 2024.
“Salah satu fokus pembahasan adalah evaluasi pelaksanaan Pemilu Legislatif dan Pilkada di berbagai daerah,” ujarnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Selain itu, Rakernas juga membahas jadwal pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) di sejumlah wilayah.
Ismet menjelaskan bahwa Musda akan digelar setelah Idulfitri 2025 sebagai bentuk penghormatan terhadap umat Muslim yang menjalankan ibadah Ramadan.
“Rakernas memutuskan bahwa Musda di daerah akan dilaksanakan setelah Lebaran Idulfitri,” katanya.
Di Lampung, jadwal Musda yang sebelumnya direncanakan pada 23 Februari 2025 mengalami penundaan hingga Juni 2025.
“Setelah berkonsultasi dengan Plt. Ketua Golkar, Adies Kadir, Musda Lampung dijadwalkan pada Juni 2025, kemungkinan di pekan kedua atau ketiga,” tambahnya.