PMK Kembali Merebak di Lampung, Disnakeswan Pastikan Penanganan dan Pencegahan Intensif

Avatar photo

- Jurnalis

Kamis, 9 Januari 2025 - 10:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kabid Kesehatan Hewan Disnakeswan Lampung, Anwar Bahri. Foto: Wildanhanafi/berandalappung.com

Kabid Kesehatan Hewan Disnakeswan Lampung, Anwar Bahri. Foto: Wildanhanafi/berandalappung.com

Bandar Lampung (berandalappung.com) – Fenomena Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak kembali merebak di sebagian wilayah di Indonesia pada awal 2025 ini.

Di Lampung, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakeswan) setempat mengkonfirmasi terdapat dua titik lokasi peternakan yang dipastikan terjangkit PMK.

Kabid Kesehatan Hewan Disnakeswan Lampung, Anwar Bahri mengatakan, PMK merupakan penyakit yang ditularkan oleh virus melalui udara, kontak langsung hewan ternak, atau melalui makanan yang tercemar virus.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Adapun Gejala yang ditimbulkan adalah demam, nafsu makan berkurang, dan mulut pada hewan ternak yang melepuh dan mengeluarkan liur.

Dia pun mengatakan jika PMK pada ternak bisa disembuhkan dan dilakukan pencegahan penularan.

Baca Juga :  Lampung Dikejar Target Swasembada Pangan 2027 di Tengah Krisis Produksi

“PMK ini bisa disembuhkan, dengan pemberian vitamin, pemberian disinfektan dan atau dengan obat alternatif seperti asam cuka yang dioleskan pada titik yang terkena infeksi pada hewan ternak,” ujar Anwar Bahri saat diwawancara di ruang kerjanya, Rabu (8/1/2025).

“Selain itu, pencegahan juga dilakukan dengan memberikan vaksinasi serta melakukan pengawasan pada hewan ternak terutama yang datang dari luar daerah,” imbuhnya.

Dia pun mengatakan bahwa hingga saat ini,.di Lampung sudah ada titik yang terkonfirmasi positif PMK.

“Di Lampung Timur ada 1 titik, dan di Lampung Tengah juga ada 1 titik, itu yang sudah terkonfirmasi secara laboratorium,” kata dia.

Baca Juga :  Gerak Cepat Rumah Bersama Umar Ahmad Besok Soft Launching

“Di Lampung tengah dari 10 sampel yang diujicoba, 9 diantaranya terkonfirmasi positif (PMK). Di Lampung timur juga sama,” jelasnya.

Meski begitu, Anwar meminta masyarakat dan peternak tak terlalu khawatir dengan penyebaran PMK.

“Karena 80 persen hewan ternak kita sudah tervaksin, sehingga gejala yang timbulkan tidak separah tahun 2022 yang sampai mengakibatkan mulut ternak berlendir, kaki lumpuh, atau sampai mengakibatkan kematian,” ucapnya

“Sekarang gejala yang timbul ternak hanya mengeluarkan liur. Dan yakin, ketika penanganannya benar dan menghubungi petugas maka dalam 14 hari hewan ternak sudah bisa disembuhkan,” tandasnya.

Berita Terkait

Muhammad Junaidi Perjuangkan Hak Siswa, Ratusan Ijazah Akhirnya Bisa Diambil
Diterpa Hujan Deras, Syukron Muchtar Temui Ratusan Massa Aksi
Ratusan Mahasiswa Geruduk DPRD dan Pemprov Lampung
Turnamen Open Handicap 2025, Lampung Tumbang, Palembang Melenggang
Akar Lampung Bongkar Dugaan Bancakan CSR BI, Desak KPK Seret Marwan, Junaidi, dan Bupati Lamtim Ela Nuryamah
Gubernur Lampung Terpilih Mirza, Ditunjuk Langsung oleh Presiden Prabowo Bacakan Teks Pancasila
IKA Sylva Unila Tanam 2.025 Bibit Mangrove untuk Konservasi Pesisir
Janji Pengkolkan Kali Gagal, Eva Dwiana Malah Hamburkan Rp20,5 Miliar untuk JPO
Berita ini 14 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Februari 2025 - 21:49 WIB

Muhammad Junaidi Perjuangkan Hak Siswa, Ratusan Ijazah Akhirnya Bisa Diambil

Senin, 17 Februari 2025 - 18:34 WIB

Diterpa Hujan Deras, Syukron Muchtar Temui Ratusan Massa Aksi

Senin, 17 Februari 2025 - 13:47 WIB

Ratusan Mahasiswa Geruduk DPRD dan Pemprov Lampung

Senin, 17 Februari 2025 - 10:56 WIB

Turnamen Open Handicap 2025, Lampung Tumbang, Palembang Melenggang

Minggu, 16 Februari 2025 - 19:28 WIB

Gubernur Lampung Terpilih Mirza, Ditunjuk Langsung oleh Presiden Prabowo Bacakan Teks Pancasila

Berita Terbaru

Anggota DPRD Lampung Fraksi PKS M.Syukron Muchtar menemui masa aksi. Foto: Wildanhanafi/berandalappung.com

Nasional

Diterpa Hujan Deras, Syukron Muchtar Temui Ratusan Massa Aksi

Senin, 17 Feb 2025 - 18:34 WIB

Ratusan Mahasiswa Aliansi Lampung gelar aksi damai di depan halaman DPRD dan Pemprov Lampung. Foto: Wildanhanafi/berandalappung.com

Mahasiswa

Ratusan Mahasiswa Geruduk DPRD dan Pemprov Lampung

Senin, 17 Feb 2025 - 13:47 WIB