KPK Klarifikasi Rp23 M, Arinal Ungkap Warisan Lahan Anak Tokoh Adat

Avatar photo

- Jurnalis

Rabu, 6 September 2023 - 07:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BERANDALAPPUNG.COM – Dari harta Arinal Djunaidi yang tercatat LHKPN Rp23.243.777.572 (28/3/2023), KPK RI menemukan adanya transaksi signifikan dari kekayaan gubernur Lampung itu. Arinal bilang diklarifikasi untuk perbaikan data.

 

Versi Arinal kepada awak media, dirinya bukan diperiksa, tapi diminta klarifikasin asal kekayaannya. Dia akan menyampaikan perbaikannya dalam pekan ini juga seperti yang pernah dilakukan Kadiskes Reihana dan Wagub Chusnunia Chalim.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Selain itu, Arinal mengaku memiliki warisan lahan di kampungnya yang dikerjasamakan dengan pengusaha sebagai salah seorang anak tokoh adat Lima Kebuayan di Kabupaten Waykanan. Terkait penerimaan itu, belum dilaporkannya.

Baca Juga :  Di Balik 'Mencari Muka' Mengapa Budaya Ini Merusak Pemerintahan?

 

Pengakuannya, dirinya diminta memperbaiki LHKPN yang dibuat kemungkinan belum lengkap oleh anaknya. Dia akan melengkapi san menyampaikannya kembali ke KPK dalam waktu dekat.

 

KPK telah memanggilnya ke Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi C1 KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (1/9/2023), kata Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK RI Pahala Nainggolan kepada para wartawan, Selasa (5/9/2023).

 

Dikatakannya, Direktorat LHKPN masih menganalisis hasil klarifikasi Arinal yang tercatat memiliki total kekayaan sebesar Rp 23.243.777.572. Jumlah itu berdasarkan LHKPN yang dia laporkan ke KPK pada 28 Maret 2023.

 

Baca Juga :  Aliansi Lampung Menggugat Hentikan Aksi, Akan Demonstrasi Besar di 2 September 2024

Arinal kekayaannya berupa kepemilikan tujuh bidang tanah dan bangunan senilai Rp 7.533.195.000. Seluruh aset itu tersebar di Kota Bandarlampung, Bogor, Lampung Selatan hingga Sleman.

 

Kemudian, Arinal juga menyampaikan kepemilikan tiga mobil senilai Rp 494.627.000 berupa Toyota Minibus tahun 2008 senilai Rp 159.627.000, Toyota Camry tahun 2013 senilai Rp 225 juta, dan Honda BRV tahun 2016 seharga Rp110 juta.

 

Selain itu, ia pun tercatat memiliki harta bergerak lainnya bernilai Rp 320.186.200, kas dan setara kas senilai Rp 14.910.660.708. Lalu, Arinal juga mempunya utang sebesar Rp 14.891.336, (HBM).

Berita Terkait

Karyawan PT. Minggok Indonesia Tewas Tergiling Mesin, Aktivis Desak DPRD dan Aparat Bertindak
Koalisi Masyarakat Sipil Kutuk Tindak Brutal Aparat dalam Penggusuran Warga Sabah Balau
Truk Sampah DLH Bandar Lampung Nyaris Runtuh, Bak Keropos Ancaman di Jalan Raya
Pekerja Proyek JPO Siger Milenial Bandar Lampung Diduga Abaikan K3, Keselamatan Dipertaruhkan
Tragis, Bocah Penjual Pempek di Lampung Tertabrak Truk Sampah, Kakinya Terancam Diamputasi
Tidar Lampung Salurkan Bantuan kepada Korban Banjir di Pesawaran
BMKG: Waspada Hujan Lebat dan Cuaca Ekstrem di Lampung
Gubernur Lampung Terpilih Mirza, Dampingi Wamensos RI Tinjau Korban Banjir Bandar Lampung
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Februari 2025 - 19:12 WIB

Karyawan PT. Minggok Indonesia Tewas Tergiling Mesin, Aktivis Desak DPRD dan Aparat Bertindak

Jumat, 14 Februari 2025 - 10:54 WIB

Koalisi Masyarakat Sipil Kutuk Tindak Brutal Aparat dalam Penggusuran Warga Sabah Balau

Kamis, 6 Februari 2025 - 16:43 WIB

Truk Sampah DLH Bandar Lampung Nyaris Runtuh, Bak Keropos Ancaman di Jalan Raya

Kamis, 6 Februari 2025 - 11:12 WIB

Pekerja Proyek JPO Siger Milenial Bandar Lampung Diduga Abaikan K3, Keselamatan Dipertaruhkan

Rabu, 5 Februari 2025 - 22:12 WIB

Tragis, Bocah Penjual Pempek di Lampung Tertabrak Truk Sampah, Kakinya Terancam Diamputasi

Berita Terbaru

Anggota DPRD Lampung Fraksi PKS M.Syukron Muchtar menemui masa aksi. Foto: Wildanhanafi/berandalappung.com

Nasional

Diterpa Hujan Deras, Syukron Muchtar Temui Ratusan Massa Aksi

Senin, 17 Feb 2025 - 18:34 WIB

Ratusan Mahasiswa Aliansi Lampung gelar aksi damai di depan halaman DPRD dan Pemprov Lampung. Foto: Wildanhanafi/berandalappung.com

Mahasiswa

Ratusan Mahasiswa Geruduk DPRD dan Pemprov Lampung

Senin, 17 Feb 2025 - 13:47 WIB