Pameran Sastra dan Karya KPML Digelar Besok di Taman Budaya

- Jurnalis

Rabu, 25 September 2024 - 20:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Besok di 26 September 2024, hari bersejarah bagi Komunitas Penulis Muda Lampung. Foto : Ist

Besok di 26 September 2024, hari bersejarah bagi Komunitas Penulis Muda Lampung. Foto : Ist

Bandar Lampung (berandalappung.com)-Besok di 26 September 2024, hari bersejarah bagi Komunitas Penulis Muda Lampung.

Di usia 5 tahun, komunitas ini menggelar Pameran Sastra dan Panggung Karya di Taman Budaya Lampung. Dibuka pukul 07.30 WIB.

Founder Komunitas Penulis Muda Lampung (KPML) Anggi Farhan Saputra didampingi Ketua Umum KPML Alina Rumi dan Ketua Pelaksana HUT KPML ke 5 Salwa Pramesti Maharani menjelaskan, kegiatan selama 4 hari di Gedung Pameran Taman Budaya Lampung sekaitan 5 tahun usia KPML.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Anggi mengatakan, kegiatan akbar ini akan diisi panggung karya para penulis muda se Lampung. Lalu sejumlah karya sastra dan lukisan juga dipamerkan.

“Selain itu ada ruang diskusi pada Minggu 29 September 2024, sebagai hari terakhir kegiatan, pada pukul 10.00 hingga selesai,” jelas Anggi.

Baca Juga :  Pasca Banjir, Amsi Lampung Bagikan Ratusan Paket Sembako

Ruang Diskusi akan menghadirkan Founder Gemilang, Gilang Ramadhan dan sastrawan Lampung Isbedy Stiawan ZS.

“InsyaAllah mendiskusikan peran seni dan kreativitas anak muda,” imbuh Anggi.

Anggi melanjutkan, kegiatan ini juga didukung Taman Budaya Lampung, selain pihak-pihak lain yang tak terikat.

Melalui media sosial FB, Anggi mengajak para muda, pegiat seni, dan seniman dapat hadir pada pembukaan kegiatan.

“Datang dan hadiri perhelatan akbar Pameran Sastra dan Panggung Karya dalam rangka ulang tahun ke-5 tahun Komunitas Penulis Muda Lampung,” kata Anggi di facebook (FB) Rabu, (25/9/2024).

Pada 26 s/d 29 September 2024 di Gedung Pameran Taman Budaya Provinsi Lampung.

Baca Juga :  Konferensi Nasi Uduk Mengerucut, Siapa Calon Gubernur Lampung dari PDIP?

Sejumlah karya sastra, lukisan, quote, dan karya seni lain sudah terpajang di dinding Gedung Pameran Taman Budaya Lampung.

Sementara Alina Rumi optimis pameran sastra dan panggung karya seni KPML akan diminati para muda Lampung dengan hadir ke tempat acara selama 4 hari.

Hal sama dikatakan Salwa Pramesti, acara ini dari anak muda untuk muda dan tak ketinggalan bagi masyarakat umum.

“Mari bersama-sama menikmati dan meresapi karya kreatif anak muda,” ujar dia.

Terpisah, Fitri Angraini mewakili Dewan Pengarah Dr Seno Kardiansyah dan Isbedy Stiawan ZS, mengajak anak muda untuk meramaikan acara ini.

“Ini karya anak-anak muda, perlu diapresiasi bersama,” katanya.

Berita Terkait

Mirza-Jihan Berada di Barisan Depan dalam Gladi Kotor Pelantikan di Monas
Muhammad Junaidi Perjuangkan Hak Siswa, Ratusan Ijazah Akhirnya Bisa Diambil
Diterpa Hujan Deras, Syukron Muchtar Temui Ratusan Massa Aksi
Ratusan Mahasiswa Geruduk DPRD dan Pemprov Lampung
Turnamen Open Handicap 2025, Lampung Tumbang, Palembang Melenggang
Akar Lampung Bongkar Dugaan Bancakan CSR BI, Desak KPK Seret Marwan, Junaidi, dan Bupati Lamtim Ela Nuryamah
Gubernur Lampung Terpilih Mirza, Ditunjuk Langsung oleh Presiden Prabowo Bacakan Teks Pancasila
IKA Sylva Unila Tanam 2.025 Bibit Mangrove untuk Konservasi Pesisir
Berita ini 29 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 18 Februari 2025 - 13:07 WIB

Mirza-Jihan Berada di Barisan Depan dalam Gladi Kotor Pelantikan di Monas

Senin, 17 Februari 2025 - 21:49 WIB

Muhammad Junaidi Perjuangkan Hak Siswa, Ratusan Ijazah Akhirnya Bisa Diambil

Senin, 17 Februari 2025 - 18:34 WIB

Diterpa Hujan Deras, Syukron Muchtar Temui Ratusan Massa Aksi

Senin, 17 Februari 2025 - 13:47 WIB

Ratusan Mahasiswa Geruduk DPRD dan Pemprov Lampung

Minggu, 16 Februari 2025 - 21:08 WIB

Akar Lampung Bongkar Dugaan Bancakan CSR BI, Desak KPK Seret Marwan, Junaidi, dan Bupati Lamtim Ela Nuryamah

Berita Terbaru

Anggota DPRD Lampung Fraksi PKS M.Syukron Muchtar menemui masa aksi. Foto: Wildanhanafi/berandalappung.com

Nasional

Diterpa Hujan Deras, Syukron Muchtar Temui Ratusan Massa Aksi

Senin, 17 Feb 2025 - 18:34 WIB

Ratusan Mahasiswa Aliansi Lampung gelar aksi damai di depan halaman DPRD dan Pemprov Lampung. Foto: Wildanhanafi/berandalappung.com

Mahasiswa

Ratusan Mahasiswa Geruduk DPRD dan Pemprov Lampung

Senin, 17 Feb 2025 - 13:47 WIB